Desa Mojodeso yang terletak di 5 Km arah timur dari Kota Bojonegoro adalah desa yang sekarang menjadi sumber inspirasi bagi desa-desa yang lain untuk membangun desanya.
Sejak tahun 2008 di awal kepemimpinan Kepala Desa Mojodeso Warsiman, SE. MM. hingga masuk periode ke 2 dan berlanjut ke periode 3 insyaAllah Tahun depan Mojodeso telah menerapkan sistem pengelolaan anggaran dan pembangunan yang terbuka dan inovatif. Laporan pertanggungjawaban yang dilakukan secara terbuka dihadapan lembaga desa, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda. Menjadi agenda rutin setiap akhir tahun sekaligus rencana pembangunan di tahun berikutnya. Tidak cukup itu pemasangan banner di tempat-tempat strategis yang terpasang rapi menambah indah desa tahun 2017 telah memboyong trophy Utama Proklim dari KLHK dan trophy Pakerti Utama dari Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Nasional untuk kado terindah masyarakat Desa Mojodeso.
“keterbukaan akan membangun Trust atau kepercayaan masyarakat kepada pemerintah sehingga dapat mendorong semangat warga Desa Mojodeso untuk bersama-sama membangun desanya dan kurangnya dukungan pokasi sumber daya alam” Ujar Warsiman, Kepala Desa Mojodeso.
Akhir tahun ini juga telah terpasang di beberapa tempat strategis banner realisasi penggunaan anggaran. “Semoga Desa Mojodeso kedepan bisa semakin baik dan maju menjadi desa terbaik diantara desa-desa yang lain” lanjut Warsiman.